Ia Mengaku Lega, “It’s alright” Ya !

Disdukcapil Jember – Layanan publik di kantor Desa Kamal, Kecamatan Arjasa, pada Kamis, 9 November 2023, tampak ramai oleh warga yang mengurus adminduk.

Suasana ini terjadi karena ada layanan yang digelar langsung oleh petugas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jember.

Tampak banyak para pemuda memanfaatkan layanan tersebut. Mereka antusias ingin mendapatkan KTP elektronik.

Salah satunya adalah Ahsan. Siswa SMA Negeri Arjasa berusia 16 tahun lebih 7 bulan ini menyampaikan masalah kesalahan penulisan nama dalam Kartu Keluarga (KK).

Namanya pada KK tertulis “Akhsan”. Seharusnya “Ahsan.”

Petugas pun meminta Ahsan untuk menunjukkan akta kelahiran guna perbaikan data. Perbaikan perlu dilakukan lebih dulu sebelum perekaman dilakukan.

“Saya diberitahu Pak RT kalau akan ada perekaman KTP-el di kantor Desa Kamal. Saya juga minta izin tidak masuk sekolah untuk ikut perekaman KTP-el,” jelasnya.

Ia mengaku lega setelah mendapatkan pelayanan perekaman KTP-el “It’s alright’ ya, dan lega karena sudah mau punya identitas,” ungkapnya.

Sementara itu perasaan campur aduk dirasakan oleh Airin, remaja kelas 12 SMA Negeri Arjasa.

“Ketika perekaman tadi campur aduk. Ada tegang, dan juga senang. Jadi rasanya campur aduk,” ujar perempuan asal Dusun Krajan, Desa Kamal, Kecamatan Arjasa, ini.

Baginya, memiliki KTP sangat penting. Karena itu, Airin memutuskan untuk datang ke perekaman KTP-el. Orang tuanya telah meminta izin ke pihak sekolah tentang hal ini.

“Senang. Sudah waktunya punya KTP. Jadi kayak, oh, aku sekarang sudah bisa diakui sebagai warga negara Indonesia,” tutupnya. (*nkn)