Berikut Normalisasi Jam Layanan Admindukcapil


 

Dispendukcapil Jember — Normalisasi jam pelayanan loket kembali dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) kabupaten Jember dengan tujuan efisiensi pelayanan cetak Administrasi Kependudukan.

Kepala Dispendukcapil Jember, Isnaini Dwi Susanti, S.H, M.Si., mengatakan bahwa pelayanan di Dispendukcapil Jember harus optimal dan antrian tidak sampai berjubel.

“Jadi tujuan kami kembali melakukan normalisasi jam pelayanan, selain mengoptimalkan jalannya layanan Semedi di Loket depan, juga untuk mengurai antrian masyarakat. Serta masyarakat bisa lebih mengutamakan pengurusan Adminduk melalui Kantor Kecamatan,” ungkap Santi, Rabu (26/02/2020).

Berikut merupakan jam pelayanan Administrasi Kependudukan :

1. Kantor Dispendukcapil Jember (Jl. Jawa 18 Jember)

Senin – Kamis : 08.00 – 14.00 WIB
Jum’at : 08.00 – 15.00 WIB
Sabtu : 08.00 – 12.00 WIB

2. Galeri Pelayanan Admindukcapil Mall Roxy (Jl. Hayam Wuruk Jember)

Senin – Minggu : 10.00 – 21.00 WIB

3. Layanan Adminduk di kantor Kecamatan

Senin – Kamis : 08.00 – 15.00 WIB
Jum’at : 08.00 – 14.00 WIB

4. Layanan Online dengan Aplikasi SIP

Senin – Kamis : 08.00 – 14.00 WIB
Jum’at : 08.00 – 15.00 WIB
Sabtu : 08.00 – 12.00 WIB

5. Layanan Bantuan WhatsApp Center (081333381010)

Senin – Kamis : 08.00 – 14.00 WIB
Jum’at : 08.00 – 15.00 WIB
Sabtu : 08.00 – 12.00 WIB.

[*]