Gelar OTS di Wisuda Santri XXVII TPQ Ma’arif NU Cabang Jember

Dispendukcapil Jember — Meski hari libur Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Jember mengerahkan sejumlah pegawainya guna melaksanakan pelayanan jemput bola alias On The Spot, di sejumlah titik. Salah satunya yang terlihat di GOR PKPSO Kaliwates, Minggu pagi (28/04/2019). Kegiatan ini dalam rangka mendukung gelaran Wisuda Santri XXVII TPQ Ma’arif NU Cabang Jember.

Kepala Seksi Pencatatan Sipil, Amirulloh mengatakan, bahwa pelayanan ini dilaksanakan guna memenuhi kebutuhan Adminduk milik masyarakat terutama bagi para santri Pondok Pesantren maupun beberapa lembaga penyelenggara pendidikan agama lainnya.

“Layanan ini sebenarnya kami fokuskan untuk para santri maupun orang tua santri,” tegasnya.

Amir menjelaskan, bahwa pihaknya memberikan pelayanan langsung berupa, cetak KTP-el PRR, KIA, KK serta Akta Kelahiran yang seluruhnya menggunakan metode layanan Semedi atau Secepat-cepatnya mesti Jadi dan dicetak langsung.

Amir menghimbau agar masyarakat kabupaten Jember lebih antusias dan semangat lagi dalam melengkapi segala jenis kebutuhan Adminduknya.

“kedepannya, kami sangat berharap masyarakat bisa lebih sadar diri dalam melengkapi kebutuhan Adminduknya, terutama bagi para orang tua yang memiliki anak, untuk segera melengkapi dokumennya berupa Akta Kelahiran dan juga KIA,” pungkasnya. [*]