Disdukcapil dan Polres Jember Sinergi Berikan Layanan Terpadu


 

Disdukcapil Jember – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) melakukan sinergitas layanan adminduk dengan Polres Jember dalam rangka Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT).

“Jadi jika ada dokumen adminduk yang hilang masyarakat bisa mengurus surat kehilangan di booth Polres, kemudian ke booth kita supaya kita bisa cetak dokumennya,” terang Ifadhoh Laily, S.Sos.

Pelayanan terpadu itu digelar di tempat wisata Taman Botani Sukorambi pada Selasa (29/7/2022).

Disdukcapil memberikan layanan melalui mobil J-Monalisa. Ifadhoh Laily menjadi koordinator kegiatan pelayanan itu.

Ifadhoh Laily menjelaskan, layanan adminduk berjalan lancar. Warga juga tampak menikmati suasana teduh di tempat wisata itu.

Sementara itu, Hamdi seorang warga Desa Jumerto Kecamatan Patrang yang melakukan revisi KTP-El mengaku terbantu dengan adanya layanan ini.

Hamdi yang menjadi Ketua RT merasakan kesibukan sehari-hari membuatnya tak sempat untuk mengurus perbaikan KTP-El miliknya yang telah rusak.

“KTP saya sudah lama rusak. Berhubung saya sehari-harinya sibuk, jadi belum sempat mengurus. Karena kemarin dapat informasi tentang layanan Dispenduk di sini melalui grup RT, jadi saya datangi,” jelasnya.

Ia pun memberikan pujian atas kecepatan dan kemudahan pelayanan Disdukcapil Jember.

Berikut rekapitulasi pelayanan J-Monalisa di Taman Botani Sukorambi :

  1. KTP-El cetak : 50 dokumen, ambil di kecamatan 8 dokumen
  2. KK : 26 dokumen
  3. Akta Kelahiran : 11 dokumen
  4. Akta Kematian : 2 dokumen
  5. KIA : 11 dokumen
  6. Perekaman : 11 orang

Jumlah : 119 dokumen. (*nkn)